Turnamen Segitiga Ciamis 2015: Hasil PSGC vs Persebaya Skor 0-2

RANCAH POSTHasil PSGC vs Persebaya di laga Turnamen Segitiga Ciamis 2015, pada Jumat (20/03/2015) di Stadion Galuh Ciamis, Jawa Barat, berakhir dengan skor 0-3 untuk kemenangan Persebaya, gol kemenangan Bajul Ijo dicetak oleh Emile Mbamba (2 gol) dan Rudy Widodo.


Hasil PSGC vs Persebaya di Turnamen Segitiga Ciamis 2015 pada awal babak pertama permainan didominasi oleh Bajul Ijo, sejumlah peluang mengancam penjaga gawang Laskar Galuh, yaitu M Irfan.


Tidak ingin menanggung malu selaku tuan rumah, PSGC memberikan perlawanan, sejumlah peluang berhasil dilesatkan. Diantaranya melalui tendangan dari luar kotak pinalti yang dilesatkan oleh Budiawan dan Sigit. Strategi serangan balik masih menjadi andalan Laskar Galuh di babak pertama ini.


Pasca peluang tersebut, Bajul Ijo kembali mendominasi laga. Namun sayang, penyelesaian akhir nampaknya masih menjadi problem di kubu Persebaya. Sungguh mengejutkan, memasuki menit ke-40 Persebaya mengganti Fery Ariawan digantikan oleh Rudy Widodo.


Malah sebaliknya, menjelang berakhirnya babak pertama, PSGC Ciamis justru mendominasi laga. Dan pada akhirnya skor 0-0 bertahan hingga babak pertama usai.


Pada babak kedua, permainan masih mengenadlikan Persebaya, sejumlah peluang pun dilesatkan Bajul Ijo namun seperti tadi penyelesaian akhir menjadi masalah, meskipun Persebaya memasukan penyerang veteran, yaitu Emile Mbamba.


Permaian pada babak kedua pun kini berjalan semakin menarik, pergerakan gelandang serang PSGC Ciamis yaitu Budiawan cukup merepotkan pertahanan Persebaya.


Malapetaka terjadi untuk kubu PSGC, Persebaya sukses mengubah skor 0-1 melalui gol pemain pengganti Mbamba setelah menerima umpan dari Otavio Dutra di menit ke-68.


Menit ke-71 Bajul Ijo, umpan terobosan Mbamba sukses dimaksimalkan Rudy Widodo menjadi sebuah gol, skor 2-0 untuk Persebaya. Menjelang Persebaya menambah keunggulan melaui gol Emile Mbamba skor 3-0 untuk Bajul Ijo.


Skor 0-3 bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda pertandingan ini usai.


Hasil PSGC vs Persebaya ini bisa menjadi modal untuk tim Bajul Ijo untuk menyongsong laga melawan Persib Bandung pada Minggu (22/03/2013) mendatang.




Article source:
Turnamen Segitiga Ciamis 2015: Hasil PSGC vs Persebaya Skor 0-2
Suka artikel ini ?

About Dani Aprianto

Admin Blog

Join This Site Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Silakan berkomentar dengan sopan